Gandeng Pertamina, Satgas Citarum Harum Sektor 19 lakukan penanaman Pohon Bambu
Karawang - Infopasundan.com
Sejumlah Anggota TNI dari Satuan Tugas (Satgas) Citarum Harum Sektor 19 yang bekerjasama dengan PT Pertamina serta dibantu oleh masyarakat lakukan penanaman pohon bambu dibantaran sungai citarum, Senin (31/08/20).
Penanaman pohon bambu tersebut dalam upaya pencegahan dini ancaman erosi tanah, karena akar pohon bambu itu sangat bagus untuk mengikat tanah, selain itu akar pohon bambu juga dapat menyerap air disaat musim hujan.
Dikatakan Dansub Sektor 4/Karawang Barat, Serma Rusdi, kami bekerjasama dengan PT Pertamina melalui CSR nya serta dibantu oleh masyarakat hari ini melakukan penanaman pohon bambu dibantaran sungai citarum.
Lokasi yang kami tanami pohon bambu adalah di wilayah sungai citarum di Kampung Teluk Mungkal, RT 06 RW 12, Kelurahan Tanjung Mekar, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang, terangnya.
Sementara itu, Batih Sektor 19, Serma Suprianto menambahkan, agendanya hari ini menanam pohon bambu dibantaran sungai citarum melalui CSR dari PT Pertamina, dengan tema "Pollution Decrese Center (PBC, red).
Kegiatan penanaman pohon bambu ini juga sebagai bentuk kepedulian dari satgas citarum bekerja sama dengan PT Pertamina dalam mengajak seluruh elemen masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan serta menjaga kelestarian lingkungan disekitarnya, tuturnya.
Selain anggota satgas citarum harum sektor 19, hadir dalam kegiatan tersebut, Corporate Secretary
PT. Patra Darilling Contractor (Pertamina), Budhi Kristianto, Humas PT Pertamina, Bambang Wijarnarko dan Adhin Hendro, Lurah Tanjung Mekar, H Ahmad Ridwan, Ketua RW 12, Sutono, serta warga sekitar.(Rama)
No comments