Ad 728x90

Breaking News

Bagian dari Program Citarum Harum, Satgas Citarum Harum Sektor 19 lakukan Sosialisasi di Sekolah




KARAWANG - infopasundan.com

Satgas Citarum Harum Sektor 19 Sub Sektor 8 Telukjambe lakukan sosialisasi tentang program citarum harum kepada para siswa/i SMPN 2 Telukjambe Timur yang berlokasi di Desa Sukaluyu, Kecamatan Telukjambe Timur, Kab Karawang.


Hadir dalam kegiatan sosialisasi tersebut, Danton 1 Satgas Citarum Sektor 19, Pelda Suliyono beserta 9 orang anggota Subsektor 8 Telukjambe, Kepala Sekolah yang diwakili oleh Waka Kesiswaan, Agus beserta 9 orang guru lainnya, serta siswa/i SMPN 2 Telukjambe Timur.


Sosialisasi diberikan kepada siswa/i SMP agar mereka sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dari sejak usia dini, jelas Danton saat diwawancarai dilokasi, Rabu (25/09/19).


Lebih lanjut, Danton mengatakan, program citarum harum ini tidak bisa efektif jika tidak ada kerjasama yang baik dengan masyarakat ataupun para pihak yang terkait.


Maka dari itu kami dari Satgas Cutarum Sektor 19 khususnya Sub Sektor 8 Telukjambe, mengajak kepada masyarakat dan juga adik - adik siswa/i SMP 2 Telukjambe Timur untuk sama - sama menjaga kebersihan lingkungan, ujarnya.


Masih kata Danton, khusus untuk sungai citarum, kami mengajak dan menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak membuang sampah atau apapun yang bisa mencemari sungai citarum, karena sungai citarum adalah harta karun untuk anak, cucu, dan cicit kita dimasa depan, pungkasnya.

(Renz)

No comments